Era sekarang merupakan era dimana berbagai kecanggihan teknologi marak digunakan. Teknologi-teknologi ini turut berkembang dari waktu ke waktu hingga mampu membuat terobosan baru dalam kehidupan. Perkembangan teknologi dari masa ke masa merupakan bentuk dari Revolusi Industri. Tapi tahukah kalian apa itu revolusi industri? Menurut Cambridge Dictionary (2017), periode revolusi industri didefinisikan sebagai periode dimana sebuah pekerjaan mulai dilakukan dengan menggunakan mesin dibandingkan dengan buatan tangan. Revolusi industri terjadi diakibatkan oleh kemajuan suatu teknologi sehingga meningkatnya kebutuhan akan inovasi.
Meningkatnya sebuah teknologi yang menghasilkan era baru tentu memiliki dampak di dunia vokasi. Revolusi industri akan mempengaruhi vokasi yang merupakan pendidikan kejuruan dimana akan mempelajari bidang khusus. Perkembangan era revolusi industri yang sudah masuk di tahap Industri 4.0 tentu memberikan dampak yang sangat besar untuk kehidupan, khususnya pada dunia pendidikan vokasi. Dalam menghadapi era revolusi industri 4.0, sebuah bidang akan membuat pergerakan dari dunia industri dan persaingan menjadi tidak linear. Beberapa faktor yang mengalami perubahan dan berdampak pada pendidikan vokasi yaitu:
Teknologi
Peran teknologi maupun sumber daya manusia sangat berpengaruh terhadap perkembangan sebuah penyelanggaraan pendidikan kejuruan. Di era revolusi industri 4.0, suatu hal yang sangat digencarkan yaitu pengaplikasian teknologi di bidang cyber. Dalam hal ini, teknologi-teknologi seperti kecerdasan buatan atau artificial intelligence sedang marak-maraknya dikembangkan (Tjandrawinata, 2016). Dengan begitu, pendidikan vokasi akan sangat dibutuhkan di masa mendatang. Kebutuhuan akan teknologi menjadi sebuah alasan mengapa pendidikan kejuruan sangat dibutuhkan. Dalam hal ini, tentu perlu diikuti dengan standar pendidikan yang lebih tinggi guna meningkatkan inovasi yang dibutuhkan.
Ekonomi
Dengan adanya revolusi industri 4.0, akan mengakibakan beberapa hal seperti globalisasi yang terus berlanjut, meningkatnya kebutuhan akan inovasi, permintaan orientasi layanan yang lebih tinggi, serta kebutuhan untuk kerja sama dan kolaboratif. Hal ini akan berdampak positif pada pendidikan vokasi. Dengan bidang khusus yang dipelajari, perusahaan-perusahaan akan semakin mudah untuk bekerja sama terhadap seorang lulusan vokasi. Meningkatnya lapangan pekerjaan terhadap lulusan vokasi diakibatkan kebutuhan SDM akan skill dan keterampilan khusus yang dimiliki
Sosial
Dampak sosial yang terjadi akibat revolusi industri terhadap pendidikan vokasi yang paling mungkin terjadi adalah pada persaingan setiap individu. Di era ini, persaingan akan semakin terbuka dikarenakan SDM yang diperlukan harus mampu memiliki skill yang mumpuni guna bersaing di era ini. SDM akan sangat berpengaruh untuk menunjang perkembangan teknologi yang sangat pesat. Mengatasi hal tersebut, dunia pendidikan khususnya vokasi perlu memaksimalkan output lulusan untuk menciptakan SDM berkualitas.
Pengaruh yang sangat besar dari revolusi industri membuat kita harus sigap dan sanggup mengikuti perubahannya. Untuk bisa survive pada era ini, kita memerlukan ilmu yang mendukung. Semua itu bisa kita dapatkan dalam dunia pendidikan, khususnya pada pendidikan vokasi atau kejuruan.
Terimakasih telah membaca!
Informasi pada postingan Faktor yang Mengalami Perubahan dan Dampak Revolusi Industri 4.0 Terhadap Pendidikan Kejuruan - Tantangan atau Hambatan? ini memang bermanfaat, terimakasih min
ReplyDelete